Pandemi Covid-19 tak dimungkiri telah membatasi banyak perusahaan dalam membuka kesempatan kerja. Akibatnya, persaingan kerja semakin tinggi, terutama bagi para generasi muda. Hal ini semakin mendorong kompetisi dalam meningkatkan kemampuan dan kualitas diri.

Dalam rangka mendukung kemajuan generasi muda Indonesia dengan menanamkan nilai-nilai optimisme, Klob dari Dayalima Family bersama Growth Center dari Kompas Gramedia berkolaborasi menghadirkan virtual event Ready Set Rise.

Acara ini diselenggarakan sebagai bekal dan persiapan untuk menambah wawasan melalui rangkaian sesi webinar serta membuka kesempatan kerja melalui ratusan lowongan pekerjaan. Ready Set Rise akan berlangsung selama 4 hari, mulai 30 September hingga 3 Oktober 2020 melalui www.klob.id/readysetrise.

Menghadirkan lebih dari 40 narasumber webinar dan menyediakan 200+ lowongan kerja, Ready Set Rise juga dilengkapi dengan berbagai promosi eksklusif, di antaranya materi digital learning dengan harga terjangkau sebagai starter kit untuk persiapan diri dalam menghadapi berbagai tantangan.

Klob dan Growth Center percaya bahwa untuk bisa menjawab kondisi dan lingkungan yang penuh dengan volatility, uncertainty, complexity, dan uncertainty (VUCA), area fokus generasi muda harus dititikberatkan pada karakteristik dan skill VUCA, yaitu vision, understanding, clarity, dan agility yang akan diterapkan dalam keseluruhan acara melalui tema besar “Start Stronger, Do Better, Go Further”.

Growth Center ada untuk mencerahkan masyarakat Indonesia melalui solusi-solusi HR yang mengakomodasi keunikan masing-masing individu dan organisasinya. Kami berkolaborasi dengan Klob mempersembahkan acara Ready, Set, Rise Virtual Job Fair untuk mengajak seluruh pihak yang terlibat dan masyarakat bersama-sama mengubah tantangan di situasi pandemi ini menjadi peluang. Jadi, mari kita Start Stronger, Do Better, and Go Further!” papar Andrea L Anari selaku COO Growth Center.

Start Stronger mengajak generasi muda untuk mulai mengawali langkah dengan membangun visi ke depan dan meningkatkan kesadaran atas kemampuan yang dimiliki. Do Better membantu dalam mempersiapkan dan merencanakan langkah yang jelas untuk merealisasikan visi yang ingin dituju. Go Further bertujuan untuk membangun mindset agility, ketangkasan dalam menghadapi dan menyesuaikan diri terhadap kondisi yang terus berubah.

“Ready Set Rise merupakan sebuah inisiatif untuk menjawab kegelisahan pencari kerja pada masa pandemi, baik teman-teman mahasiswa angkatan 2020 yang akan masuk ke dunia kerja maupun teman-teman yang kehilangan pekerjaan pada masa sulit ini,” jelas Co-founder Klob Diptraya P Ratulangi.

Dia menambahkan, event ini tidak hanya menyediakan informasi lowongan pekerjaan, tetapi juga berbagai sesi webinar yang informatif dengan tujuan untuk menjadi sumber inspirasi. “Bagi korporasi, yang mungkin harus mengubah strategi mereka karena pandemi ini, kami menyediakan talent pool yang dapat mereka akses, yaitu korporasi bisa secara aktif memilih talent-talent yang cocok untuk strategi baru mereka, atau untuk diajak ngebut pascapandemi,” ujarnya.

Beragam narasumber dan berbagai institusi akan meramaikan acara ini, di antaranya Andi F Noya, Munif Chatib, Arsjad Rasjid, Veronica Colondam, dan Keenan Pearce. Organisasi yang akan turut serta meliputi Astra Credit Companies (ACC), Kalbe Group, PT Indoplastik Teknologi Medika Indonesia (ITMI), Niagahoster, Tokopedia, Tanihub Group, dan masih banyak lagi.

Ready Set Rise merupakan upaya kedua dari Klob menyusul acara Klob Fair yang diadakan pada Juli 2020 dan diikuti oleh 1,7 juta pengunjung situs web, 23.000 pelamar kerja, serta 8.000 peserta webinar. Ready Set Rise kali ini diharapkan dapat memberikan dampak kepada masyarakat yang lebih banyak lagi untuk membangun semangat dan nilai-nilai untuk Indonesia yang lebih optimistis.