Pasar sepeda motor sport di Indonesia terbilang cukup dinamis. Apalagi di kelas 250 cc, yang persaingan semakin memanas. Berbagai upaya pun dilakukan oleh produsen untuk meningkatkan daya tarik produk, di antaranya dengan melakukan penyegaran mulai dari desain hingga suspensi.

Performa yang diberikan sepeda motor sport menjadi per­­timbangan utama bagi calon kon­­sumen. Belum lagi sosoknya yang lebih besar dan gahar di­ban­dingkan sepeda motor jenis lain seperti motor bebek dan skutik. Striping bergaya sport, jok dengan posisi layaknya motor balap, serta desain yang modern dan aerodinamis menjadikan ken­dara­an ini memiliki pangsa pasar tersendiri.

Mereka yang menyukai ke­cepatan atau senang dengan sepeda motor yang memiliki “tarikan” prima, tentu akan me­milih jenis sepeda motor ini. Tak hanya soal akselerasi, tetapi juga ke­nyamanan karena perjalanan men­jadi semakin mengesankan dengan kapasitas mesin besar.

Dari sejumlah merek sepeda motor sport yang dijual di Tanah Air, Yamaha R25 dapat dijadikan pilihan menarik bagi mereka yang ingin tampil macho dan berkelas. Sepeda motor sport generasi terbaru ini tampil dengan desain baru bertema “Super Sport Design” yang memiliki tingkat aerodinamika tinggi yang mendongkrak per­forma.

Lebih Gagah Dan “Sporty”

Kendaraan dengan kapasitas mesin 250 cc DOHC dengan 6 percepatan ini mampu menyem­bur­kan tenaga maksi­mum se­besar 36 ps/12.000 rpm dan torsi maksimum 23,6 Nm/10.000 rpm.
Yamaha R25 terbaru tampil lebih sporty dengan desain baru mengadopsi R Series DNA, ter­utama pada bagian wajah yang kini memiliki M1-Duck mirip se­perti YZR-M1. Tangki bahan bakar turut disempurnakan, di­buat menjadi semakin sesuai dengan tubuh pengemudi untuk menunjang kenyamanan ber­kendara.

Bagian depan terlihat be­gitu gagah karena didesain me­­nye­rupai Yamaha R1, mulai dari bentuk speedometer yang kini full digital hingga gaya stang under yoke dengan pelat crown segitiga dengan kisi-kisi di atasnya. Lampu depan dan be­lakang telah meng­gunakan lampu LED yang mem­buatnya lebih terang, efisien, dan tahan lama.

Selain mengedepankan pe­nampil­an, motor sport ini me­miliki penyegaran pada bagian sus­pensi. Fitur suspensi up side down, selain membuat ken­dara­an ini lebih macho juga me­ningkatkan handling sehingga ber­kendara dapat lebih stabil, nyaman, dan agresif.

Kendaraan lebih stabil dengan adanya perpaduan ban ber­ukuran besar pada bagian depan dan belakang dengan velg lebar berbahan alumunium yang teruji lebih kuat dan ringan. Kesan “big bike” juga semakin ter­sirat berkat pengaplikasian tombol starter 3 in 1 yang terdiri atas cut off/on dan starter engine.

Motor sport yang terdiri atas tiga pilihan warna, racing blue, matte red, dan matte black ini juga menjadi magnet tersendiri bagi Presiden Joko Widodo ketika mengunjungi pameran Indonesia Motorcycle Show (Imos) 2018 di Jakarta, November lalu.

Yamaha R25 juga menjadi salah satu model produk global yang diekspor ke sejumlah negara. Dengan pencapaian ini, Yamaha patut berbangga karena pro­duk­nya dapat memberikan andil besar bagi industri oto­motif nasional sekaligus me­wujudkan tren positif di pasar ekspor dalam rangka menuju Industri 4.0. [*]

Upside Down

Penggunaan suspensi upside down tak hanya membuat sepeda motor sport tampil lebih gagah. Shock absorber dengan tabung bagian atas lebih besar ini juga mampu meredam getaran lebih optimal sekaligus menjadikan handling semakin stabil.

LCD Speedometer

Kesan mewah dan futuristis pada Yamaha R25 di antaranya tecermin dengan hadirnya full LCD speedometer. Spidometer digital multifungsi ini tampil lebih informatif dan mudah dilihat oleh pengendara. Dilengkapi pula dengan shift timing light yang membantu pengendara meraih performa optimal.

LED Headlamp

Berkendara semakin nyaman berkat tersematnya lampu depan menggunakan teknologi LED. Lampu ini mampu memancarkan cahaya lebih terang, hemat energi, dan tahan lama sehingga pengendara dapat lebih leluasa mengendalikan kendaraannya, baik siang maupun malam.

Hazard

Foto-foto: dokumen Yamaha

Setiap pengendara tentu tidak menginginkan terjadinya hal-hal yang menghambat perjalanan. Namun, apabila itu terjadi, pengendara Yamaha R25 tak perlu khawatir karena terdapat hazard dengan desain baru yang berfungsi sebagai penanda kondisi darurat.

Arrtikel ini terbit di Harian Kompas edisi 15 Desember 2018.