Dari pusat perbelanjaan yang satu ke pusat perbelanjaan yang lain. Mall hopping kini telah menjadi bagian dari “rutinitas” kaum urban, terlebih di akhir pekan. Kehadiran pusat perbelanjaan yang terus menyuguhkan sesuatu yang baru dengan membawa tema, konsep, dan fasilitas gres menjadi salah satu alasan kian banyaknya penganut aliran mall hopping.

Oleh karena fasilitas dan tenant yang beragam itulah, orang kini rela bepergian ke pusat perbelanjaan yang jaraknya jauh dari tempat tinggal atau tempatnya bekerja. Setiap orang pun memiliki kriteria tersendiri dalam menyebutkan pusat perbelanjaan favorit.

Priscilla Yong, perempuan yang sehari-harinya banyak menghabiskan waktu di pusat perbelanjaan mengurus klinik kecantikan miliknya, menyebutkan pusat perbelanjaan harus memiliki fasilitas parkir nyaman, suhu yang sejuk tapi tidak membuat pengunjung kedinginan, dan memiliki brand-brand ternama.

“Mal juga harus punya bioskop dan tempat makan yang banyak variasinya. Bisa untuk nongkrong dengan makanan ringan dan ada pula yang memang menyajikan makanan berat,” tambah Rina Herkiamto yang memiliki segudang aktivitas baik di dunia entertainment maupun menjadi pengusaha restoran.

Ya, mencicipi restoran teranyar di pusat perbelanjaan menjadi salah satu alasan bagi banyak pengunjung. Terlebih, kafe atau restoran dewasa ini tak cuma menonjolkan cita rasa, tetapi memberi pengalaman lengkap bagi seluruh indera. Desain interior yang menawan, sudah pasti menjadi yang utama. Justru, faktor ini kerap kali menjadi yang utama, terlebih bagi yang senang melakukan swafoto. Makan, bercengkerama, dan swafoto. Tiga rangkaian yang menjadi sebuah keniscayaan dalam setiap pertemuan.

Konsep seperti ini pula yang menjadi buruan kaum sosialita. Pertemuan rutin setiap bulan selalu terasa menyegarkan dengan mencicipi tempat-tempat makan baru. “Kami tergabung dalam arisan sosialita. Setiap bulan ada temanya dan tempatnya selalu berpindah sambil menjajal restoran baru,” cerita Priscilla.

Kafe atau restoran yang merupakan bagian dari jejaring internasional dengan reputasi premium jelas menjadi incaran. Kehadirannya di pusat perbelanjaan pun menjadi poin tersendiri. Tak jarang sebuah pusat perbelanjaan menghadirkan bukan hanya satu, tetapi beberapa restoran yang mengusung konsep serupa.

Seperti halnya Lippo Mall Puri, premium lifestyle mall dari PT Lippo Malls Indonesia yang menghadirkan berbagai restoran dengan hidangan berkualitas dengan sentuhan dekorasi cantik. Erik Kayser, Seribu Rasa, Piring Emas, Seroeni, Miyagi, dan Marco Padang adalah beberapa di antaranya.

Pusat perbelanjaan yang terbilang baru di wilayah Puri Indah, Jakarta Barat, ini juga menghadirkan jajaran department store dan outlet fashion bertaraf internasional seperti Zara, Pull & Bear, Marks & Spencer, dan H&M. Melengkapi jajaran merek fashion, LC Waikiki akan segera dibuka pada 10 Juni 2017, terletak di GF, Lippo Mall Puri 1.

Dengan banyaknya brand ternama yang ditawarkan di sini, Priscilla mengaku tertarik kembali lagi. Lagipula, Lippo Mall Puri memiliki program loyalty member card yakni Privilege Card dan Priority Card. Sistem keanggotaan ini memberi berbagai keuntungan tambahan seperti diskon dan suvenir eksklusif di lebih dari 100 tenants di Lippo Mall Puri.

Makan dan belanja menjadi kegiatan utama kala berkunjung di pusat perbelanjaan. Priscilla, Rina, dan teman-temannya pun mengaku, selain arisan mereka kerap menghabiskan waktu berbelanja bersama. Berbelanja pun diakui menjadi retail therapy yang efektif mengusir stres. Namun bagi mereka, yang utama tak hanya menjadi sekadar pengikut tren, tetapi menggubahnya dengan sentuhan personal sehingga justru menempatkan mereka menjadi trendsetter.

Info Produk

Sajian Tengah Tahun Lippo Mall Puri

 

Menyambut liburan sekolah, Lippo Mall Puri dan The Walt Disney Company menyajikan “Dream Big, Princess” pada 1 Juni hingga 9 Juli 2017 di Atrium 2 Lippo Mall Puri, Puri Kembangan, Jakarta Barat.

Pada acara puncak, 8–11 Juni 2017, anak-anak dapat bertemu langsung dengan teman dari dua karakter Disney Princess ternama, yaitu “Disney’s Beauty & The Beast” dan “Disney’s Sleeping Beauty”.

Pusat perbelanjaan yang dirancang untuk keluarga ini juga menciptakan suasana kerajaan “Dream Big, Princess” dengan membangun dekorasi panggung istana di Atrium 2 yang lebih tinggi dibanding tahun lalu, yakni setinggi 15 meter. Menara “Disney’s Tangled” juga dibuat dalam bentuk 3D di pintu utama Lippo Mall Puri. Ada pula 4 booth aktivitas yang menggambarkan cerita dan karakter dari film Disney Princess, seperti “Brave”, “Tangled”, “Snow White” dan “Aladdin”. Anak-anak dapat mengumpulkan stamp di setiap booth untuk mendapat suvenir eksklusif.

Regional Marcom Manager Lippo Malls Indonesia Afriany menjelaskan, “Acara ini kembali diselenggarakan oleh Lippo Mall Puri setelah melihat animo yang luar biasa di tahun lalu. Terbukti di setiap sesi meet and greet, selalu fully booked. Selain itu, Lippo Mall Puri ingin memberikan hiburan berbeda untuk para pengunjung anak-anak dan keluarganya.”

Selain itu, untuk menyemarakkan Ramadhan, Lippo Mall Puri juga menyuguhkan “Midsummer Moonlight” pada 19 Mei sampai 9 Juni 2017, yang dimeriahkan dengan Frosty Playland di Main Atrium 1. Yakni wahana bermain salju untuk anak-anak yang didekorasi dengan nuansa Ramadhan.

Salah satu program Midsummer Moonlight adalah Midsummer Night Sale, yang diselenggarakan pada Sabtu (10/6). Diikuti lebih dari 200 outlet dengan ragam penawaran menarik dan diskon hingga 80 persen. Terdapat Top Spender Award dengan hadiah perhiasan dari Swan senilai Rp 40 juta dan program Voucher Giveaway senilai Rp 100.000 untuk pembelanjaan minimum Rp 1.000.000 di seluruh outlet Lippo Mall Puri.

Lippo Mall Puri merupakan pusat perbelanjaan premium dari PT Lippo Malls Indonesia dengan 5 lantai yang memiliki anchor tenants, antara lain Parkson, Sogo, Matahari Department Store, Hypermart, Food Hall, Food Avenue, Electronic City, Best Denki, Fitness First Platinum, dan Cinema XXI, serta outlet bertaraf internasional, seperti Zara, Pull & Bear, Stradivarius, Berskha, Marks & Spencer, H&M, dan Forever 21. [IKLAN/ADT]

Foto-foto iklan Kompas/E. Siagian dan dokumen Lippo Mal Puri.

Artikel ini terbit di Harian Kompas edisi 7 Juni 2017