Dalam rangka memperingati hari jadi ke-30 Horison Ultima Hotel Bandung, pada Selasa (22/3/2022) pukul 15.00 WIB di Sanggabuana, diselenggarakan acara Staff Party yang dihadiri para karyawan. Acara ini bertujuan mempererat tali silaturahmi antarkaryawan agar tetap selalu solid dan erat dalam kekeluargaan.
Dalam kesempatan tersebut GM Horison Ultima Bandung, Atik Damarjati juga memberikan motivasi tiga hal kunci untuk mencapai sukses bersama pada 2022, yaitu fokus, terbuka terhadap ide, dan tanggung jawab terhadap tugas masing masing.
Selain itu, Horison Ultima Bandung mengundang yatim piatu Taman Harapan Muhammadiyah untuk berbagi keceriaan bersama-sama. Pada acara tersebut juga ditampilkan pentas seni yang merupakan persembahan dari semua departemen dengan berbagai macam kreativitasnya, dari band, kabaret hingga fashion show.
Baca juga:
- Social Dance Bertema Imlek di Area Terbuka Horison Ultima Bandung
- Pameran Lukisan Kolaborasi Horison Ultima Bandung dengan Komunitas Misi Anak Negeri
Marcom Horison Ultima Bandung Tika Merdekawati mengatakan tujuan dari Pajamas Party ini adalah seolah-olah kita sedang tidur, tetapi tetap berimajinasi dalam ketenangan untuk tetap berkreasi dan selalu kreatif. Selain itu, ulang tahun ke-30 ini merupakan momen bangun dari tidur setelah diibaratkan tidur panjang selama 2 tahun dalam era pandemi Covid-19.
Acara ini dihadiri oleh Owner Horison Ultima Bandung Agam Subagja dan Irawan beserta jajaran direksi lainnya. Syukuran ini ditandai dengan pemotongan kue bersama, yang potongan kue diberikan kepada General Manager Horison Ultima Bandung dan perwakilan karyawan. Snack yang disajikan kali ini menyajikan menu tomyam, kebab, lontong kari, baso tahu dan puding, yang karyawan tidak melayani, tetapi dilayani. Harapannya, acara ini akan semakin menguatkan dan menyadarkan bahwa kita tidak sendiri di tengah pandemi ini. [AYA]