Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung Dewi Kaniasari membuka social dance bertema Imlek di area terbuka Santan Restaurant Horison Ultima Bandung pukul 19.00 WIB, Rabu (2/2/2022).

Kadis Disbudpar, Keni, mengatakan ” Mengapresiasi kepada Horison Ultima Bandung karena telah memberikan kesempatan dan menyediakan tempat kepada komunitas salsa dancer untuk selalu berkreasi dan berinovasi, sehingga menjadi daya tarik wisatawan, karena salsa bagi saya cukup familiar walaupun sekarang sudah agak lupa.”

social dance
Social dance

Dalam kesempatan itu juga General Manager Horison Ultima Bandung, Atik Damarjati,  menjelaskan bahwa kegiatan social dance ini akan diselenggarakan secara reguler setiap hari Rabu mulai pukul 18.00 hingga 22.00 WIB. “Kami harap kegiatan ini dapat menjadi suatu pilihan yang menarik  bagi para tamu dan warga Bandung semua agar terus berolahraga sambil riang gembira dan tetap menjaga prokes sehingga imun tubuh naik, lanjut Atik.

Sementara itu Marketing Communication, Tika menambahkan, khusus untuk social dance pada 2 Februari 2022, pihaknya menyajikan paket komplit yaitu Rp 150.000 sudah termasuk Salsa/Bachata/Kizomba, makan sepuasnya dengan hidangan chinese buffet style. Untuk selanjutnya, Santan Restaurant menyediakan berbagai makanan dan minuman mulai tradisional sampai dengan western secara a la carte. Menu spesial Horison ultima Bandung untuk meningkatkan imun adalah sop ayam herbal dan serta minuman jamu lengkap.

Baca juga:

Sebagai instruktur Grace, koordinator komunitas tari Bandung yang telah memenangkan berbagai kejuaraan international dance seperti pemenang pertama Latin Dance Cup, Malaysia 2012 dan pemenang pertama dalam Kejurnas Dancesport Indonesia, Bandung 2014 menyatakan bahwa dalam kesempatan di Horison akan ditampilkan berbagai macam tari seperti Salsa, Bachata, Kizomba, Latin  dan Ballroom. [AYA]