Program Undian Berhadiah 11 Milyar merupakan bentuk apresiasi kepada pelanggan dan pengunjung yang berbelanja di Depo Bangunan. Periode Undian Berhadiah 11 Milyar 2022 dimulai 1 Februari dan berakhir 31 Desember 2022.

Ketentuannya adalah setiap belanja minimal Rp 500 ribu, pengunjung mendapatkan satu  lembar kupon Silver. Sementara jika belanja minimal Rp 2,5 juta mendapatkan kupon Gold. Kupon kemudian diundi untuk memenangkan hadiah total senilai Rp 11 miliar yang terdiri atas hadiah uang tunai, voucer belanja, dan sepeda motor.

Penarikan undian tahap utama dilaksanakan serentak pada Sabtu (14/1/2023) di gerai Depo Bangunan Tangerang Selatan secara luring dan di gerai Depo Bangunan Sidoarjo secara daring. Acara diawali sambutan Presiden Direktur Depo Bangunan Kambiyanto Kettin dan dilanjutkan dengan penarikan undian yang dilaksanakan panitia yang terdiri atas notaris, pejabat Dinsos, dan saksi dari kepolisian.

Untuk hadiah tahap utama yang diundi adalah total 18 paket uang tunai masing-masing Rp 100 juta untuk pemenang kupon Gold, 26 paket uang tunai masing-masing Rp 30 juta untuk pemenang kupon Silver, serta 60 unit sepeda motor untuk pemenang gabungan kupon Silver dan Gold dari kupon yang terkumpul di gerai Kalimalang, Tangerang Selatan, Bandung, Bogor, Bekasi, Bandar Lampung, dan Pondok Gede.

Acara ini juga mengundi 11 paket uang tunai masing-masing Rp 100 juta untuk pemenang kupon Gold, 16 paket uang tunai masing-masing Rp 30 juta untuk pemenang kupon Silver, dan 34 unit sepeda motor untuk pemenang gabungan kupon Silver dan Gold dari kupon yang terkumpul di gerai Sidoarjo, Malang, Jember, dan Denpasar.

Penarikan undian berhadiah pada 14 Januari kemarin merupakan kelanjutan dari penarikan undian tahap pertama yang telah dilaksanakan dengan membagikan hadiah paket uang tunai dan voucer belanja sebanyak 39 paket uang tunai masing-masing Rp 50 juta untuk pemenang kupon Gold dan 339 lembar voucer belanja masing-masing Rp 10 juta untuk pemenang kupon Silver, di seluruh gerai Depo Bangunan, mulai dari Kalimalang, Tangerang Selatan, Pondok Gede, Bogor, Bekasi, Bandung, Sidoarjo, Malang, Jember, Denpasar, hingga Bandar Lampung. Penarikan undian tahap pertama telah dilaksanakan pada 17 Juli 2022 di gerai Tangerang Selatan dan Sidoarjo secara daring.

Penghargaan untuk sponsor

Setelah proses penarikan Undian Berhadiah 11 Milyar 2022 tahap utama selesai, dilanjutkan dengan pembagian penghargaan kepada sponsor yang mendukung hingga terselenggaranya program undian ini. Penghargaan diserahkan oleh Kambiyanto Kettin.

Merek pendukung acara yang mendapatkan penghargaan adalah TOTO, Sanjimas Oulu, DBS, Nippon Paint, Jotun , Panasonic, Avian , Signature Accura, Philips, Wasser, Roca, Milan, KIA, Danapaint, Waterplus, Mowilex, American Standard, Dekkson, Roman, Ariston, KDK, Modena, Meridian, Royal, Dulux, Dulux Catylac, Aquaproof, Premio, Black Decker, Hasston, Bondall, Makita, Grace Tiles, Peguin, Asian Paints, Unikey, Tecnogas, Lumina, Sellery, Electrolux, Sika, Onduline, Inlite, Bital, San-ei, Profil Tank, Ikad, MU, Propan, AM, Bosch, Bianco, Centro, Vone, Castelli, Summit, Sanyo, Grundfos, Evomab, Ecolink, Teka, Onda, Dupon Building, Kansai, Gradino, Belleza, Hugo, dan Aer.

Seluruh rangkaian acara penarikan undian ini dilaksanakan kembali di depan umum setelah selama pandemi hanya dapat dilaksanakan secara daring. Dengan diselenggarakan secara langsung diharapkan dapat disaksikan oleh pelanggan atau pengunjung Depo Bangunan yang telah memperoleh kupon undiannya. Dengan demikian semakin meyakinkan bahwa kupon undian yang telah dimasukkan ke kotak pengumpulan benar-benar diundi.

Inilah keuntungan berbelanja di Depo Bangunan. Selain memenuhi kebutuhan bahan bangunan yang tersedia lengkap atau lebih dari 97 ribu produk pilihan untuk menbangun dan merenovasi rumah, pelanggan juga berkesempatan mendapatkan hadiah dengan total senilai Rp 11 miliar. Semua ini bisa diperoleh di Depo Bangunan “Supermarket Bahan Bangunan yang Lengkap, Nyaman, dan Murah”. [*]