Isuzu hadir pada pameran otomotif Japan Mobility Show (JMS) 2023 di Tokyo Big Sight, Tokyo, Jepang (25 Oktober – 5 November 2023). Mengusung tema Innovation For You: Accelerate The Future of Transport”, perusahaan otomotif ternama asal Negeri Sakura ini memperkenalkan deretan truk ramah lingkungan yang siap menyongsong bisnis di masa depan.

Booth Isuzu yang berada di East Hall 1 (EC01) menampilkan ragam produk dan solusi sebagai bagian dari integrasi transportasi dan inovasi. Booth tersebut terbagi atas tiga kategori, yakni Innovation for Earth, Innovation for Society, dan Innovation for Life.

Di area Innovation for Earth, Isuzu Group menunjukkan upayanya untuk terus mengikis emisi gas rumah kaca (GRK) di siklus hidup produknya, bahkan di seluruh operasionalnya pada 2050. Pihak Isuzu optimistis, alat transportasi yang ramah lingkungan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi serta pelestarian alam secara berkelanjutan.

Truk ramah lingkungan

Model kendaraan konsep masa depan Isuzu yang inovatif dan ramah lingkungan dipajang di area ini, di antaranya sebagai berikut.

Isuzu Giga Fuel Cell

Isuzu Perkenalkan Truk Ramah Lingkungan di JMS 2023
Isuzu Giga Fuel Cell di Japan Mobility Show 2023.

Hadir pertama kalinya ke publik di Japan Mobility Show 2023, Isuzu Giga Fuel Cell merupakan truk heavy duty berbahan bakal sel (fuel cell) yang dikembangkan bersama Honda sejak 2020. Keduanya menggabungkan teknologi dan keahlian masing-masing untuk menghadirkan truk Isuzu yang ramah lingkungan.

Isuzu menyiapkan platform Giga heavy duty, sedangkan Honda menyumbang sistem fuel cell-nya sebagai bahan bakar untuk menggerakkan powertrain. Keduanya sepakat, teknologi fuel cell berbahan bakar hydrogen sanggup memberikan emisi karbon hingga titik nol (zero emission). Upaya tersebut ideal untuk truk Isuzu yang dirancang tangguh dalam memboyong beban berat, dengan jarak tempuh yang jauh, serta jam operasional yang panjang.

Isuzu menyebut, truk Giga Cell yang ramah lingkungan ini masih dalam tahap pengujian di jalanan umum, dan ditargetkan akan masuk ke pasar pada tahun 2027 mendatang. Selain ramah lingkungan, truk Giga Cell juga sanggup meminimalkan kebisingan dan getaran sehingga dipercaya mampu mempercepat langkah menuju netralitas karbon.

Isuzu Elf EV

Isuzu Perkenalkan Truk Ramah Lingkungan di JMS 2023
Isuzu Elf EV yang dipamerkan pada ajang Japan Mobility Show (JMS) 2023 di Tokyo Big Sight, Tokyo, Jepang

Isuzu Elf EV merupakan model pertama Elf listrik yang menggunakan teknologi battery electric vehicle (BEV), dengan menggunakan platform yang sama dengan Elf terbaru atau dikenal sebagai N-Series (full model change).

Elf EV akan dijual ke luar Jepang secara bertahap, dan menjadi opsi pilihan selain Elf bermesin diesel. Artinya, Isuzu telah siap menyongsong era elektrifikasi. Terlebih Isuzu Elf merupakan kendaraan niaga di segmen light duty yang populer dan diandalkan masyarakat.

Sebagai catatan, model ikonik Isuzu Elf sudah mengaspal lebih dari 60 tahun sejak peluncuran Elf generasi pertamanya. Dan di ajang (JMS) 2023 ini, Elf mewakili langkah pertama menuju masa depan transportasi yang baru demi terwujudnya kehidupan bermasyarakat yang netral karbon.

Isuzu Elf Mio

Isuzu Elf Mio merupakan model light-duty truck yang dirancang untuk mudah dikendarai oleh supir yang memiliki SIM standar Jepang. Inisiatif ini dilakukan sebagai upaya memperluas kesempatan kerja sebagai pengemudi truk, sekaligus merespons terhadap kekurangan pengemudi truk di Jepang akibat angkatan kerja yang menua.

Elf Mio dirancang dengan kabin ternyaman di kelasnya, termasuk kelegaan interior untuk pengemudi berpostur tinggi. Truk ini mempunyai radius putar yang kecil sehingga memudahkan untuk bermanuver di jalanan sempit.

Singkatnya, Elf Mio merupakan light-duty truk yang mudah dikendarai layaknya kendaraan penumpang, nyaman bagi pengemudi tanpa memandang pengalaman ataupun usia.

Program

Selain memperkenalkan truk konsep ramah lingkungan, Isuzu juga menawarkan program bernama Evision, yakni program solusi yang dapat membantu konsumen mencapai netralitas karbon dengan berbagai cara. Seperti, memberikan pengenalan dan informasi mengenai tahap kelayakan kendaraan listrik komersial.

Melalui program tersebut, Isuzu juga memberikan solusi permasalahan yang berkaitan dengan kendaraan listrik, dan juga mengalkulasi emisi karbondioksida yang dapat dikurangi, serta mengusulkan solusinya.

Melalui program Isuzu Evison, pengoperasian oleh pelanggan dapat menyimulasikan kelayakan teknologi BEV Isuzu, bersamaan dengan pemilihan dan pengelolaan pengisi daya, rencana pemakaian energi listrik, tingkat pengurangan karbondioksida, dan sebagainya.

Wujud komitmen Isuzu

Kehadiran Isuzu dengan menampilkan inovasi teknologi dan solusi transportasi masa depan pada JMS 2023 merupakan wujud komitmen Isuzu dalam menyongsong masa depan, dengan senantiasa berkembang bersama konsumen di manapun dan kapanpun.

Sejak 1937 Isuzu telah menjadi pemain utama dalam industri otomotif di Jepang serta menjadi pengembang mesin diesel terkemuka untuk kendaraan komersial dan angkutan penumpang di tingkat global.

Di Indonesia sendiri, produk-produk Isuzu telah sukses diterima oleh konsumen karena ketangguhan dan nilai ekonomisnya. Salah satu tonggak sejarahnya adalah Isuzu Panther. Dengan DNA mesinnya yang irit dan bandel hingga suku cadangnya yang terjangkau membuat mobil ini mendapatkan tempat tersendiri di hati keluarga Indonesia.

President Director PT Isuzu Astra Motor Indonesia Yusak Kristian Solaeman mengatakan, pihaknya senantiasa mengedepankan pentingnya menciptakan produk-produk dan layanan yang menjadi solusi bagi pelanggan. “Kami ingin menjadi partner sejati bagi para customer melalui penyediaan ragam produk yang sesuai dengan kebutuhan (product); penyediaan layanan dengan proses yang cepat dan mudah (fast and easy); serta solusi menyeluruh yang kompetitif baik dari segi kepemilikan unit hingga operasionalisasinya (competitive owning & operating solution),” tegasnya.

Yusak meyakini, layanan yang diberikan atas dasar nilai-nilai tersebut mampu menjawab setiap kebutuhan konsumen di sektor kendaraan komersial dan membawa Isuzu semakin besar.

Perkuat layanan

Selain menghadirkan produk andal, Isuzu terus memperkuat layanan purnajualnya, terutama ketersediaan suku cadang, akses terhadap layanan bengkel, serta mekanik terampil dalam melakukan perbaikan dan perawatan armada Isuzu di manapun dan kapanpun.

Isuzu telah memiliki 109 dealer, 160 unit Bengkel Isuzu Berjalan (BIB), lebih dari 1.700 partshop, 73 Bengkel Mitra Isuzu (BMI), dan 3 parts depo. Seluruh fasilitas tersebut siap memberikan pelayanan purnajual maksimal di seluruh pelosok Indonesia.

Di era serba digital ini, Isuzu memberikan peace of mind kepada konsumen melalui kemudahan akses layanan dan produk lewat aplikasi MyIsuzuID, layanan telematik Isuzu Link, layanan customer service Isuzu Contact Center.

Isuzu percaya, layanan yang diberikan atas dasar nilai-nilai untuk memberikan solusi produk dan layanan kepada para Isuzu Partner, mampu menjawab setiap kebutuhan konsumen di sektor kendaraan komersial. Hal ini sejalan dengan tagline besar Isuzu, “Real Partner, Real Journey”.