Wilayah Serpong, Tangerang Selatan, Banten, menjadi salah satu lokasi primadona untuk investasi properti. Fasilitas yang memadai, akses yang baik, dan potensi perkembangan daerah membuat lokasi ini menjadi incaran.

Pengembangan residensial, baik rumah tapak maupun hunian vertikal, semakin marak di kawasan Serpong dan sekitarnya. GNA Group menjadi salah satu pengembang yang turut membangun residensial di kawasan Serpong. Pengembang ini telah sukses dengan proyek-proyek sebelumnya, seperti Golden Park 1 dan Golden Park 2.

Kini, GNA Group menghadirkan kembali proyek terbarunya yang kesebelas, yaitu Golden Park 3 yang dibangun di Cisauk, Serpong. Golden Park 3 yang berjarak 500 meter dari Golden Park 2 ini mengusung rumah dengan nuansa alam bergaya modern minimalis. Hunian ini merupakan inovasi terbaru dari GNA Group untuk mengakomodasi kebutuhan masyarakat akan rumah dengan fasilitas yang memadai dan harga terjangkau, di bawah Rp 400 juta.

Desain hunian mengoptimalkan perancangan tata ruang yang tepat. Dengan begitu, udara dan cahaya matahari dapat masuk demi menunjang kualitas hidup yang baik bagi setiap penghuninya. Kompleks perumahan ini juga dilengkapi dengan taman sepanjang bulevar, sport club, dan pusat kebugaran di atas sport club.

Golden Park 3 akan meluncurkan kluster Athena, rumah kluster dengan empat tipe pilihan. Untuk rumah satu lantai, ada tipe Eyrine dengan luas tanah (LT) 50 meter persegi dan luas bangunan (LB) 24 meter persegi serta tipe Oryza dengan LT 60/LB 24 meter persegi. Sementara itu, untuk bangunan dua lantai, tersedia tipe Rhea dengan LT 50/LT 48 meter persegi dan Luna dengan LT 105/LB 76 meter persegi.

Lokasi premium menjadi keunggulan Golden Park 3. Kompleks ini berbatasan dengan BSD City dan Summarecon Serpong. Golden Park 3 juga dekat dari fasilitas-fasilitas utama Serpong; 20 menit dari mal Aeon, 25 menit dari Edu Town, 20 menit dari pasar modern BSD 2 Intermoda, 15 menit dari Stasiun Kereta Api Cisauk, 20 menit dari tol JORR Bintaro, dan 20 menit dari Bogor.

Pengembang GNA Group telah membuktikan kualitasnya dengan suksesnya proyek-proyek lain, seperti Bintaro Mansion (Bintaro, Tangerang), Bintaro Park 1 dan 2 (Bintaro, Tangerang), Cirendeu Park (Cirendeu, Ciputat), Golden Park 1 dan 2 (Serpong), Golden City (Bekasi), dan Golden Stone (Serpong, Tangerang). Untuk proyek Golden Park 3, saat ini GNA Group telah membuka nomor urut pemesanan (NUP) seharga Rp 2 juta per unit. Pembayarannya bisa dilakukan dengan tunai keras, tunai bertahap 24 bulan, atau KPR dengan uang muka hanya 5 persen. [IKLAN/*/NOV]

Artikel ini terbit di Harian Kompas edisi 8 Mei 2018