Ada berbagai cara untuk berbagi kepada sesama. Satu di antaranya dengan melakukan donor darah. Karena darah yang kita donorkan kepada orang yang membutuhkan sangatlah berarti untuk kesehatan dan juga kelangsungan hidup mereka.

Bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bekasi, Harper Cikarang mengadakan donor darah untuk membantu sesama dalam rangkaian kegiatan CSR pada Sabtu (19/10/2019). “Let’s Sharing, Caring, and Helping” menjadi tema donor darah yang dilaksanakan Harper Cikarang.

(Foto-foto: dok hotel Harper Cikarang)

Hotel yang baru akan genap dua tahun ini telah beberapa kali mengadakan kegiatan CSR. Kegiatan CSR donor darah ini diikuti lebih dari 50 calon donor darah. “Beberapa rangkaian kegiatan kita buat di momen hari jadi yang kedua ini. Dengan CSR ini kita berkontribusi dengan lingkungan sekitar. Cara yang dapat kami lakukan adalah dengan melaksanakan donor darah dengan PMI Kabupaten Bekasi ini,” ujar Arini Roch, Human Resources Officer Harper Cikarang.

Ke depannya, Harper Cikarang juga akan mengadakan kegiatan yang melibatkan lingkungan sekitar untuk CSR lainnya. Untuk informasi lanjut mengenai kegiatan yang telah dan akan dilakukan di Harper Cikarang, Anda dapat mengunjungi cikarang.harperhotels.com. Selain itu, Anda bisa mendapat penawaran khusus dari situs web tersebut dengan memasukan kode promosi: BOOKDIRECT untuk reservasi kamar.

Hotel Harper Cikarang adalah hotel modern yang menyediakan akomodasi elegan dengan 131 kamar dan suite yang nyaman. Dilengkapi dengan pesona energik dan desain bergaya pedesaan, perpaduan dinamis antara atmosfer hunian dan fungsionalitas yang seimbang, memberikan kenyamanan, keakraban, dan efisiensi yang mewah untuk pertemuan bisnis di kawasan industri Cikarang.

Terletak dekat dengan Lippo Cikarang, hotel ini menawarkan lebih dari keramahan menawan, layanan, dan pengalaman yang menyenangkan. Ikuti @harpercikarang di media sosial, dan bagikan momen berharga Anda dengan menggunakan tagar #harperhotels. [*]