Pada 12-13 Mei 2023, Hujan Rempah Restaurant & Function Hall bersama dengan Kakagear Artisan menggelar acara Pesta Kopi Bogor yang pertama pada 2023. Dengan dukungan dari berbagai pihak, mulai dari Pemerintahan Kota Bogor, 55 merek pengusaha industri kopi, hingga para sponsor, Pesta Kopi Bogor 2023 berlangsung dengan meriah dan lancar.
Agenda ini juga dihadiri oleh Wakil Wali Kota Bogor Dedie Abdu Rachim, Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Bogor Yuno Abeta Lahay, dan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Bogor Iceu Pujiati.
Pesta Kopi Bogor 2023 yang berlangsung selama dua hari ini diisi dengan berbagai rangkaian acara, salah satunya WExSUJI Coffee Roasting Battle dari William Edison Coffee dan Suji Premium Handcrafted. Ini merupakan kompetisi roasting pertama yang diselenggarakan di Kota Bogor. Selain itu, juga digelar kompetisi lainnya, yaitu Indonesia Master Mixology Championship dari Aimee Sirup, Manual Brewing Competition dari komunitas kopi Tapang Pride, dan Latte Art Throwdown dari Gastro- Astoria Indonesia.
Dengan total hadiah puluhan juta rupiah, kompetisi tersebut secara semarak diikuti ratusan peserta yang datang dari berbagai daerah, antara lain Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan beberapa peserta dari luar Pulau Jawa, di antaranya Palembang dan Pekanbaru. Selain menarik kalangan pecinta kopi, acara ini juga dibuka untuk umum secara gratis.
Selain kompetisi, Pesta Kopi Bogor 2023 juga mengadakan sejumlah workshop edukasi yang diminati oleh para pencinta kopi, serta booth-booth menarik yang menawarkan produk-produk yang berhubungan dengan industri kopi. Acara semakin meriah dengan live performance DJ dan band.
Melihat antusiasme pengunjung dan pengisi tenant yang sangat baik, acara ini rencananya akan masuk pada agenda tahunan Calender of Event Kota Bogor dan Hujan Rempah Restaurant & Function Hall. Tujuannya untuk mempromosikan produk kopi lokal dan juga memeriahkan industri kopi Nusantara.