OLEH JEFFRI YOSEP SIMANJORANG/DOSEN ADMINISTRASI PUBLIK & TIM KKN EKOLOGI UNPAR

Melakukan identifikasi komunitas, menyusun program bersama masyarakat, bertani, hingga melakukan sosialisasi pengelolaan sampah dari rumah ke rumah menjadi bagian dari aktivitas mahasiswa dalam program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Ekologi Universitas Katolik Parahyangan (Unpar). Sebanyak 25 mahasiswa terpilih dilibatkan dalam program yang akan berlangsung hingga Desember 2022.

Sabtu, 15 Oktober 2022, menjadi hari pertama pelaksanaan KKN. Dua area di Kota Bandung menjadi lokasi pelaksanaan KKN Ekologi, yaitu RW 11 Kelurahan Hegarmanah, Kecamatan Cidadap; serta RW 01 dan 02, Jamaras, Kelurahan Jatihandap, Kecamatan Mandalajati.

KKN Ekologi juga melibatkan Biro Kemahasiswaan dan Alumni Unpar sebagai unit pendukung dan tim dosen dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Unpar dan serta Fakultas Teknologi Industri Unpar sebagai pendamping. Sehari sebelumnya, para mahasiswa telah mendapat pembekalan dari tim KKN Ekologi yang diketuai oleh Dekan Fisip Unpar Dr Pius Sugeng Praseyto.

Berbagai materi lainnya juga diterima peserta melalui Fasilitator Utama KKN Ekologi Tini Martini Tapran MSos. Tini menjelaskan berbagai informasi mengenai perilaku masyarakat dalam mengelola sampah dan kondisi terkini terkait pengelolaan sampah di Kota Bandung.

Tak sekadar menunaikan kewajiban KKN sebagai bagian dari kebijakan Kampus Merdeka semata, sejumlah aktivitas yang dilakukan mahasiswa bersama masyarakat setempat diharapkan membawa dampak signifikan. Lebih dari itu, mahasiswa juga dapat menguasai pengetahuan dan keterampilan dalam hal ekonomi sirkular, memetakan potensi dan hambatan di masyaraat, menerapkan program bersama warga, hingga menyebarluaskan pengalaman mereka kepada orang sekitar.

Program KKN Ekologi merupakan pilot project dari program KKN Asosiasi Perguruan Tinggi Katolik (APTIK) yang akan dilaksanakan pada 2023. Nantinya, KKN APTIK akan dilaksanakan secara nasional dengan melibatkan berbagai perguruan tinggi yang tersebar di seluruh Indonesia.

Berbagi manfaat

KKN Ekologi berfokus pada kondisi akar rumput dalam hal perilaku masyarakat dan kondisi lingkungan hidup. Diharapkan KKN Ekologi dapat membantu usaha-usaha pelestarian lingkungan, terutama pengelolaan sampah berbasis masyarakat. Bagi mahasiswa, KKN Ekologi dapat menjadi media pembelajaran untuk meningkatkan kepedulian atas kondisi lingkungan sekitar.

KKN Ekologi juga selaras dengan isu Sustainable Development Goals (SDGs) lainnya. Selain pada pilar pembangunan lingkungan, Unpar juga terbuka dengan isu-isu pembangunan terkini, seperti pengembangan potensi lokal, ketahanan pangan, dan stunting.

Dengan menjembatani masyarakat, pemerintah, dan para pemangku kepentingan, Unpar terbuka untuk mengintegrasikan KKN Ekologi dengan isu-isu sosial yang terjadi di masyarakat. Terlebih dengan terbitnya Peraturan Presiden Nomor 111 Tahun 2022 tentang Pelaksanaan Pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.

Dengan melibatkan sivitas akademika dan masyarakat lokal, KKN Ekologi Unpar dapat memberikan dampak positif bagi dua belah pihak. Bagi Unpar, KKN Ekologi merupakan upaya menghidupi visi institusi untuk meningkatkan martabat manusia dan keutuhan alam ciptaan.

Melalui KKN pula, Unpar memberikan kesempatan bagi para mahasiswa untuk mengalami pembelajaran berbasis pengalaman (experiential learning). Selain terlibat dalam kehidupan sehari-hari masyarakat, mahasiswa mendapat kesempatan untuk merefleksikan kondisi yang ada dengan upaya-upaya pembangunan berkelanjutan.

Di sisi lain, partisipasi aktif masyarakat Hegarmanah dan Jamaras juga diharapkan mampu menjaga keberlanjutan usaha-usaha menjaga lingkungan yang selama ini telah dilakukan. Dengan KKN Ekologi, semangat yang sebelumnya telah ada dapat terus dipertahankan dan masyarakat mendapat bantuan dari mahasiswa untuk berbagi inspirasi dan menjalankan program-program yang tengah disiapkan.

Unpar adalah salah satu universitas swasta pertama di Indonesia yang berdiri sejak 1955 dan berkomitmen menjadi komunitas akademik yang humanum untuk dibaktikan kepada masyarakat. Situs web www.unpar.ac.id.