Berlibur dengan menghabiskan waktu di tempat wisata yang biasa dikunjungi turis mungkin sudah terasa membosankan. Tur menggunakan kapal pesiar dapat menjadi solusinya.

Berwisata pesiar memiliki beberapa keuntungan, seperti pilihan destinasi yang beragam dalam satu kali perjalanan. Hal lain yang menarik adalah pilihan aktivitas, hiburan, dan wahana permainan di dalam kapal pesiar.

Salah satu kapal pesiar yang digemari saat ini adalah Costa Neoromantica. Kapal yang memiliki panjang 220,6 meter dan lebar 30,8 meter ini memiliki rute spesial pesiar di Jepang, mulai Tokyo, Kobe, Kyoto, Kanazawa, dan Sakaiminato, serta Korea, yaitu Busan dan Jeju.

Kapal ini memiliki desain kontemporer dan dinamis dengan nuansa Italia. Kapal pesiar ini diperbarui dari kapal terdahulu, yaitu Costa Romantica dari Costa Cruises.

Kabin Costa Neoromantica, dok. www.costacruise.com

Costa Neoromantica memiliki 79 kabin. Kabin-kabin ini terdiri atas private balcony staterooms, suites, dan samsara cabins. Setiap kabin memiliki ruang dan wardrobe yang luas, masing-masing dilengkapi mesin kopi Lavazza dan televisi LCD high definition.

Menariknya, kapal ini dilengkapi bar wine dan keju lebih dari 100 merek. Menghadirkan juga “bar” kopi dan cokelat, sebuah Italian pizzeria, lounge dan nightclub.

costa neoromantica
dok. www.costacruise.com

Tempat hiburannya dimeriahkan Salone Disco Tango, Show Lounge Bar “Cabaret Vienna” dilengkapi lantai dansa, Virtual World, Internet Point, dan Squok Club. Sementara itu, restorannya, yaitu The Club Restaurant menawarkan beragam menu à-la-carte dan tamu bisa melihat pemandangan open kitchen-nya.

Bersama Panorama JTB Tours, wisatawan akan dimanjakan pelayanan free dining di Botticelli Restaurant. Bahkan pada malam tertentu dapat menikmati candlelight dinner dengan menu à-la-carte. Ada juga free buffet restaurant di Giordino Buffet yang menyediakan makanan à-la-buffet dan snacks.

Samsara Spa, dok. www.costacruise.com

Untuk merelakskan diri, kapal ini dilengkapi fasilitas spa bernama Samsara Spa. Termasuk di dalam fasilitas ini terdapat gym, thalassotherapy pool, UVA-ray solarium, treatment rooms, aromatic steam room, sauna, Turkish bath, spa cabins, spa suites, dan restoran.

Tamu juga dilayani dengan fasilitas The integral VisioWeb screen fitted di setiap peralatan gym. Dengan ini, tamu dimudahkan terhubung ke internet, TV streaming, dan iPod untuk menemani waktu berolahraga.

Kapal pesiar ini juga terkenal dengan rute pelayaran Singapura-Malaysia-Thailand. Namun, terdapat juga rute Australia mulai dari Sydney atau Melbourne dan Perth mengunjungi kepulauan Fiji dan Selandia Baru.

Semakin diperkaya juga dengan rute Eropa yang bermula dari Venesia, Roma, Barcelona, dan Amsterdam dengan singgah di Santorini, Rusia, dan Eslandia.
Uniknya, terdapat rute pelayaran ke Karibia, dari Fort Lauderdale dan Miami dengan mengunjungi Puerto Rico, Saint Maarten, dan Saint Thomas yang merupakan kepulauan kecil dengan pantai yang begitu indah.

Tak lupa keistimewaan pelayaran ini adalah rute ke Alaska untuk melihat gletser yang memukau.

Berwisata mewah dengan kapal pesiar bisa menjadi pilihan mengisi liburan yang menarik, apalagi bersama orang-orang terkasih. Untuk itu, percayakan perjalanan wisata Anda pada Panorama JTB Tours yang memiliki paket wisata kapal pesiar. Selain itu, Panorama JTB Tours juga memiliki paket tur lain untuk mengunjungi berbagai lokasi menarik dan unik.

Dengan tidak adanya dana tambahan, ke­pastian itinerary, dan dipandu dengan personal touch yang hangat dari tim Panorama JTB Tours, maka perjalanan wisata Anda dapat berjalan dengan lebih tenang, nyaman, dan aman. Bersama Panorama JTB Tours, “Relax, You’re With Us! Your Holiday Specialist”.
[*/ACH]

Artikel ini terbit di Harian Kompas edisi 19 April 2018

foto: dok. www.costacruise.com