Indo Livestock 2024 Expo & Forum, pameran internasional terkemuka di industri peternakan, pengolahan hasil ternak, dan kesehatan hewan ternak ke-17, akan kembali digelar pada 17 – 19 Juli 2024 di Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta.
Sebagai pionir dalam pameran internasional industri peternakan, pengolahan hasil ternak, dan kesehatan hewan ternak di Indonesia, Indo Livestock telah menunjukkan konsistensi dan keunggulannya sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 2002.
Indo Livestock yang diselenggarakan bersamaan dengan Indo Feed, Indo Dairy, Indo Agrotech, Indo Vet, dan Indo Fisheries 2024 Expo & Forum telah mencapai bahkan melampaui target Paviliun Negara yang ditetapkan tahun ini.
Meski pameran masih satu bulan lagi, sebanyak 12 Paviliun Negara telah mengkonfirmasi partisipasi mereka, melampaui target awal yang hanya 10 Paviliun Negara.
Hal ini menunjukkan antusiasme dan kepercayaan komunitas internasional terhadap Indo Livestock sebagai platform unggulan untuk menjalin kerja sama dan memperkenalkan inovasi di industri peternakan, pakan ternak, pengolahan susu, pertanian, kesehatan hewan, alat-alat kedokteran hewan, perikanan dan akuakultur.
Dengan pengalaman lebih dari lebih dari dua dekade, PT Napindo Media Ashatama selaku penyelenggara telah membuktikan diri sebagai acara yang wajib dihadiri bagi para profesional di bidangnya.
Tahun ini akan menandai penyelenggaraan yang ke-17 kalinya, sebuah pencapaian yang membuktikan ketangguhan dan daya tarik acara ini.
“Pameran internasional karya anak negeri ini, memberikan peluang yang tak tertandingi bagi para peserta dan pengunjung untuk memperluas jaringan, menemukan peluang bisnis baru, dan mendapatkan wawasan tentang tren dan teknologi terbaru di industri ini.”
Ditargetkan lebih dari 600 peserta dari 50 negara peserta dan 12 paviliun yaitu Belanda, China, Eropa, India, Indonesia, Italia, Korea Selatan, Malaysia, Taiwan, Spanyol, Vietnam, dan Singapura akan memamerkan teknologi dan inovasi dalam dunia peternakan, pakan ternak, pengolahan susu, pertanian, kesehatan hewan, alat-alat kedokteran hewan, perikanan, dan akuakultur.
Dengan mengikuti pameran ini, pengunjung juga akan mendapatkan informasi dari pakar industri mengenai isu-isu terkini yang dapat mengembangkan bisnisnya.
Tidak hanya itu, selama 3 hari pameran, Indo Livestock 2024 Expo & Forum menghadirkan *“The 2nd Sustainably Integrated Animal, Fishery, and Agribusiness Industry Forum” serta program menarik lainnya seperti Fishery Product Presentation dan Sosialisasi SDTI 2024 berupa Bazaar UMKM, talkshow dan kegiatan anak dalam rangkaian SDTI Fun.